Anggota Dewan Fraksi PKB Kunjungi Kediaman Hadi Untuk Pastikan Sudah Ada Bantuan

Anggota Dewan Fraksi PKB Kunjungi Kediaman Hadi Untuk Pastikan Sudah Ada Bantuan

Smallest Font
Largest Font

Sebelumnya diberitakan media satset.id, Hadi Saputra Warga Simpang Agung Kecamatan Simpang OKU Selatan selama tiga tahun mengalami kebutaan. 

Akibatnya, untuk beraktifitas seha-hari, Hadi harus dibantu oleh anaknya Gilang Romadan. 

Terkait pemberitaan tersebut, anggota DPRD OKU Selatan dari Fraksi PKB Misyadin dan beberapa media tergerak untuk melihat kondisi Hadi, Rabu 18/9. 

Dan memastikan bahwa sudah ada kepedulian dari pemerintah desa setempat untuk membantu pengobatan terhadap dirinya.

Dari wawancara langsung kepada Hadi, ia mengatakan bahwa dua hari lalu rumahnya didatangi Camat Simpang , Kapolsek, Kepala Desa dan tim medis dari puskesmas. Hadi mengaku, tim medis sudah melakukan pemeriksaan kesehatan kepada dirinya, dan rencananya Hadi akan dirujuk ke RS Martapura yang berada di OKU Timur untuk dilakukan operasi mata.

Dalam kesempatan itu pula, Misyadin sangat mengapresiasi terhadap kinerja seluruh aparat yang ada di Kecamatan Simpang mulai dari Camat, Kapolsek, tim kesehatan Puskesmas dan Kepala Desa setempat yang sudah peduli dengan kondisi warganya yang mengalami musibah. 

Misyadin berharap, kedepan tidak ada lagi warga yang mengalami musibah seperti ini. Dan Misyadin menghimbau kepada masyarakat OKU Selatan agar tidak segan-segan untuk memberitahu pejabat setempat, jika mengalami musibah.(Red)

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Redaksi Author