Semarak Lembah Hijau Lampung Sambut Tahun Baru 2020
Bandarlampung, garismerahnews.com – Semarak Taman Wisata dan Taman Satwa Lembah Hijau Lampung menyambut tahun baru 2020 dengan rangkaian pagelaran musik yang menghadirkan Defins Band, New Born dan Orkes Melayu Permata.
Pihak pengelola Lembah Hijau yang kami temui pada Kamis (26/12/2019) menuturkan bahwa akan ada panggung hiburan selama sepekan terakhir di akhir tahun 2019 dan awal tahun 2020.
Menurut Rini selaku Menejer Akunting Wisata Lembah Hijau, pihaknya sudah mempersiapkan hiburan sejak musim libur Natal dan menyambut tahun baru.
“Kami sudah mempersiapkan hiburan untuk masyarakat Kota Bandarlampung dan pengunjung dari luar kota sejak libur Natal hingga awal tahun 2020,” ujar Rini yang kami temui seusai istirahat siang.
Pihak pengelola Wisata Lembah Hijau sengaja menggandeng artis-artis lokal yang sudah tidak asing lagi bagi masyarakat Kota Bandar Lampung.
“Kami memang sengaja menggaet artis-artis lokal sebagai pengisi acara. Tanggal 28 Desember kita ada Devins Band, 29 Desember New Born Band, tanggal 31 Orkes Melayu Permata, dan puncaknya di tanggal 1 Januari 2020 kita akan datangkan dua artis ibu kota yang pernah menjajal panggung Liga Dangdut Indonesia yaitu Findi dan Vita,” imbuh Rini.
Sementara itu sejak tanggal 25 Desember yang bertepatan dengan libur nasional, pihak Lembah Hijau memang sudah mengenakan tarif berbeda dibanding hari sebelumnya.
Adanya kenaikan harga tiket masuk tidak mengurangi intensitas kunjungan wisatawan yang sampai hari ini makin bertambah.
Salah satu wisatawan lokal yang bernama Dewi mengaku sama sekali tidak keberatan dengan naiknya harga tiket masuk. Dewi yang kami temui sedang menikmati musim liburan bersama kedua keponakannya ini mengaku senang dan puas berlibur di Lembah Hijau.
“Disini saya bisa mengenalkan berbagai macam satwa yang ada di bebagai negara khususnya di Indonesia kepada keponakan saya, dan mereka sangat terhibur,” ujar Dewi. [Rudi/KIE]